Seminar Broadcasting Radio bersama Elshinta dan GenPI SumSel
Broadcast adalah suatu proses pengiriman sinyal ke berbagai lokasi secara bersamaan baik melalui satelit, radio, televisi, komunikasi data pada jaringan dan lain sebagainya, dan bisa juga didefinisikan sebagai layanan server ke client yang menyebarkan data kepada beberapa client sekaligus dengan cara paralel dengan akses yang cukup cepat dari sumber video atau audioBroadcasting, atau penyiaran radio dan televisi adalah media massa, alat yang dipakai untuk berkomunikasi dengan orang banyak. Distribusi program radio (audio) dan televisi (video) disampaikan dengan transmisi kepada pendengar dan penonton. Setelah masa kepemimpinan Soeharto, perkembangan jumlah stasiun radio dan televisi sangat pesat sehingga banyak pekerja kedua media ini yang tidak mengenyam ilmu broadcasting.
Kalimat broadcasting berlaku pada dunia pertelevisian dan radio. Dimana duniabroadcasting ini selalu menarik perhatian bagi masyarakat khususnya untuk kalangan remaja. Jenis produksi yang diproses oleh perusahaan broadcasting antara lain : Profile Perusahaan (Corporate Profile), Program Televisi (TV Program), Musik Video (Video Clip), Iklan Televisi (TV Comercial).
Pada tanggal 12 februari 2018 di aula Ismail Djalili Radio Elshinta berkerja sama dengan GenPI SumSel Mengadakan Seminar Broadcasting dan Talkshow Interaktif.
Seminar Broadcasting Radio dan Talkshow Interaktif Bersama Genpi Sumsel yang diadakan oleh salah satu radio ternama di Palembang yaitu Elshinta FM sebagai bentuk dari kerjasama antara radio Elshinta dan GenPI SumSel. Kegiatan ini dilaksanakan dalam rangka HUT Radio Elshinta yang Ke-19 yang bekerjasama dengan Ilmu Komunikasi STISIPOL Candradimuka, GenPI SumSel dan Himakom STISIPOL Candradimuka Palembang.
Seminar Broadcasting Radio kali ini diisi Anggun Prisma (Anchor Elshinta Palembang) dan Haris Ansor (Pemenang Pembaca Berita Radio KPID Sumsel Award 2018) sedangkan Talkshow Interaktif nya bersama Sumarni Bayu Anita, S.Sos, M.A (Ketua Umum GenPI SumSel) sukses dilaksanakan di Aula Ismail Djalili STISIPOL Candradimuka Palembang, Selasa, 12 Februari 2019. Acara ini lebih banyak menceritakan bagaimana dunia public speaking dan broadcasting itu seperti apa. Dihadiri oleh mahasiswa yang tertarik dengan dunia Public Speaking dan Broadcasting, acara ini lebih tepat terbilang sebagai pembekalan awal untuk mahasiswa yang hendak terjun kedunia Public Speaking dan Broadcasting khusus di dunia penyiaran radio.
Selain seminar yang diberikan, acara ini juga menyuguhkan sebuah hiburan dengan menghadirkan penampilan lawak dari Komunitas Wong Gerot, Pelaksanaan Lomba Presenter Radio di Studio TV Candradimuka, serta pengumuman Lomba Presenter Radio dan Lomba Vlog. Saya sangat bangga bisa turut hadir dalam acara tersebut, karena dengan adanya acara tersebut kita dapat terhibur sekaligus belajar mengembangkan potensi kita dalam berbicara di depan publik. Begitulah yang saya rasakan dalam menghadiri acara Seminar Broadcasting Radio yang diselenggarakan di STISIPOL Candradimuka pada hari itu. Berkesan dan menyenangkan.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar